Jumat, 06 April 2012

Kesaksian Pengguna TellmeMore

Learning English with Tell Me More

Pak Steve, saya memang punya pengalaman yang cukup menarik dengan TeLL Me More. Porgram ini diperkenalkan kepada saya pada masa-masa SMP dulu. Waktu itu sih, saya belum ada rencana untuk ke luar negri, tapi baru mulai serius belajar bahasa Inggris.

Saya tertarik dengan  TeLL Me More  dari saat pertama saya ditunjukkan program ini, di sebuah acara demo di SDK Maria Fatima III. Fitur yang paling menarik bagi saya adalah teknologi voice recognition-nya, yang memberikan saya kesempatan untuk melatih pronunciation saya menurut standar native speaker.

Walau saya harus memohon kepada orang tua saya untuk membeli paket Advanced (yang waktu itu termasuk mahal bagi standar kami), saya merasa puas akan performa  TeLL Me More . Program ini selain melatih pronunciation juga memberikan "insight" akan budaya di luar negri, terutama United Kingdom tentunya, karena program ini menggunakan British English.

Selain itu, ada banyak fitur lain seperti hangman, word match, dan crossword puzzle yang membuat pembelajaran vocabulary menjadi menyenangkan. Saya juga senang akan fitur kamus yang terintegrasi, sehingga saya dapat dengan mudah mencari arti kata-kata sulit.

Saya merasa  TeLL Me More  menggunakan teknologi voice recognition yang pada waktu itu (2004) baru saja mulai berkembang, namun sangat fungsional. Saya merasakan bahwa  TeLL Me More  memiliki kemampuan untuk membedakan kualitas pronunciation secara rinci; contohnya pada saat-saat sebelum saya belajar di luar negri saya berlatih dengan level 4-5, sedangkan setelah setahun berada di luar negri saya dapat dengan mudah melalui level 7(tertinggi).

Sayang CD saya berhenti bekerja tidak lama kemudian(tidak bisa dibaca oleh CD-ROM saya lagi) sehingga sekarang saya tidak memiliki program ini lagi.
Jika ada kritik yang harus saya utarakan, adalah acara demo itu sendiri. Di SDK Maria Fatima III, ada saat-saat dimana sang presenter harus berjungkir balik dengan program itu sehingga voice recognition dapat menangkap kalimatnya.

Mungkin hal ini sudah merupakan hal di masa lampau, siring perkembangan program itu sendiri dan pembiasaan staff dengan produk  TeLL Me More . Saya merasa  TeLL Me More  memiliki harga yang pantas untuk software yang berkualitas tinggi.

Untuk pengembangan program ini di masa depan, saya menyarankan untuk meningkatkan tingkat kesulitan isi level Intermediate dan Advanced sehingga para pengguna software ini akan merasa semakin tertantang.
Terima kasih atas kesempatan yang Pak Steve berikan untuk saya membagi pengalaman saya.Salam, Budi Waskita


You may also want to know about:

Apakah Tell me More itu?
Presentasi Tell me More British English
Tell me More British English - Leaflet
TeLL me More The Complete Solution for Personalized Language Learning
Teknologi Tell me More: Speech Recognition, SETS, Waveforms and Pitch Curves
TeLL me More dengan Speech Recognition: "Native Speaker" Anda dalam Belajar Inggris
Mau Belajar Bahasa Inggris dengan "Native Speaker"? Gunakan Tell me More

Description of TELL ME MORE levels Skill Board
List of lessons and videos of Tell me More British English

Tidak ada komentar:

Posting Komentar